Aksi Penggalangan Dana Aliansi Mahasiswa Se-Kota Langsa Sukses tersalurkan untuk Korban Banjir di Aceh Tamiang

KONSITUSI NEWS

- Redaksi

Minggu, 20 Oktober 2024 - 14:41 WIB

5021 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Langsa,20 Oktober 2024. Aliansi Mahasiswa Se-Kota Langsa berhasil menyukseskan penggalangan dana bantuan untuk korban banjir di Aceh Tamiang yang sudah tersalurkan pada Minggu siang pukul 13.15 WIB . Penaggulangan dana ini dipartisipasi oleh relawan relawan yang berasal dari berbagai Kumpulan mahasiswa Kota Langsa. Relawan juga terdiri dari Kumpulan anggota organisasi ekskternal maupun internal Kota Langsa.

Diketuai oleh Muhammad Reza, pengutipan dana ini menyebar dilingkungan kota Langsa selama 5 hari berturut turut semenjak Selasa 15 oktober sampai dengan perayaan malam puncak di Gedung KNPI Sabtu malam, 19 oktober 2024.

“ini adalah bentuk kepedulian masyarakat Kota Langsa kepada tetangga kita yang disalurkan melalui mahasiswa .” Ujar Reza mengapresiasi Masyarakat kota Langsa dalam kata kata sambutannya.

Dalam waktu lima hari enam malam masyarakat Kota Langsa berhasil mengumpulkan RP12.800.xxx. Selain terkumpulnya sumbangan dari Masyarakat kota Langsa, pihak pemerintahan Kota Langsa dan berbagai aliansi Kota Langsa lainnya ikut turut menyumbang dalam pergerakan ini baik dalam bentuk dana, fasilitas, maupun tenaga.

Sumbangan ini disalurkan ke Muka Sungaikuruk 1 yang di terima langsung oleh Bapak Datuk, Ibu Datuk, dan Sekretaris Desa Muka Sungaikuruk 1.

Bantuan berbentuk 100 sak semen, 35 lembar seng enam kaki, 45 lembar asbes, cat 5 kilo 11 kaleng , Baju baju layak pakai, perlengkapan solat dan seprai.

“Bantuan ini sangat kami butuhkan, terlebih lagi ini langsung dalam bentuk bahan bangunan seperti semen, seng dan lain lain. Kerena kalau untuk bantuan sembako sudah mencukupi, tapi untuk alat bangunan masih minim sekali. Di tambah lagi di Desa ini ada Sembilan rumah yang memang tidak layak pakai lagi dan pastinya sangat perlu sarana untuk renovasi .”
“proses penyalurannya ini kami tunggu lagi bantuan bantuan yang masuk lagi , kemudian untuk pemberiannya kita rembukkan lagi dengan Masyarakat siapa yang paling paling membutuhkan terutama untuk bahan bangunan ini”. Ujar Ibu Aida selaku Ibu Datuk Muka Sungaikuruk 1.

Tafrihatul Ula

Berita Terkait

Minggu, 23 Maret 2025 - 15:23 WIB

Ikatan Alumni SMA /SMK Teladan Medan Melaksanakan Agenda Tahunan kegiatan Bansos Ke 4

Minggu, 23 Maret 2025 - 09:17 WIB

Sabung Ayam dan Samkwan Milik Aan dan Aju Terus Beroperasi Di Bulan Ramadhan,”APH” Terkesan Tutup Mata

Sabtu, 22 Maret 2025 - 06:22 WIB

Kelabakan Dicecar Pertanyaan Pengacara Terdakwa, Jawaban Asal- Asalan Saksi Penyidik Polres Rokan Hulu pada Sidang Perkara Rokok Lufman

Rabu, 19 Maret 2025 - 11:34 WIB

Dugaan Nepotisme: Bupati Rohil H. Bistamam Diduga Akan Melantik Hanya Satu Pj Penghulu, Sisanya Digantung?

Rabu, 12 Maret 2025 - 05:56 WIB

Sidang Online Ke-5 Agung Suprayogi: Jaksa Diduga Bersikap Diskriminatif dalam Pemeriksaan Saksi

Senin, 10 Maret 2025 - 19:35 WIB

Penerbitan SIM di Deli Serdang: Dugaan Korupsi dan Biaya Yang Tidak Wajar

Kamis, 14 November 2024 - 17:47 WIB

Dukung Program Akselerasi Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan, Kalapas Narkotika Samarinda Gandeng APH Geledah Serta Tes Urin WBP dan Petugas

Jumat, 18 Oktober 2024 - 11:24 WIB

Diduga Sekda Ogan Ilir Bermain Proyek Galian Ilegal Untuk Penimbunan Proyek Pembangunan Jembatan Tanjung Baru-Pring

Berita Terbaru